PPID PROV

Pemprov Kalteng Bersama UGM Lakukan Penandatanganan PKS

MMCKalteng - Yogyakarta - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran menghadiri Audiensi dan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Perangkat Daerah Lingkup Pemprov Kalteng dengan Universitas Gadjah Mada (UGM), yang berlangsung di Ruang Multimedia 2, Gedung Pusat Rektorat UGM, Yogyakarta, Kamis (2/11/2023).

Penandatanganan PKS dalam hal ini dilakukan antara Dinas Kehutanan dan Fakultas Kehutanan tentang kerja sama Bidang Kehutanan, Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) dan Fakultas Peternakan tentang kerja sama  Pembuatan Master Plan Pengembangan Pakan dan Pabrik Pakan di Prov. Kalteng, Dinas Kesehatan dan FKKMK tentang Penyelenggaraan Pendidikan Program Doktor Spesialis dan Subspesialis untuk Tenaga Kesehatan di Prov. Kalteng, Bappedalitbang dan FT tentang Penelitian dan Pengembangan Industri Pariwisata di Prov. Kalteng, Dinas Kelautan dan Perikanan dan FT tentang Pendampingan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Sektor Kelautan dan Perikanan, Dinas Perhubungan dan FT tentang kerja sama  Penelitian dan Optimalisasi Terminal Umum di Kalteng, Dinas Pendidikan dan FT tentang Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia Bidang Pendidikan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dan FT tentang Pemajuan Kebudayaan di Prov. Kalteng serta Dinas Perkebunan Prov. Kalteng dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UGM tentang Teknologi untuk Pemasaran Produk Turunan Sawit.

Tags:
#Berita
Bagikan:

Login Perangkat Daerah

Kode Captcha 1 + 1 =